Rabu, 26 Februari 2014

agar-agar gula merah

Silankan ibu-ibu harus mencoba membuat agar-agar gula merah
karena makanan ini sangat simpel untuk pembuatannya.
selain rasanya yang sangat enak dan makanan ini juga enak untuk acara arisan atau acara pengajian.
Mari bagi ibu-ibu kita liat resepnya,disini saya ingin berbagi resep untuk membuatagar-agar gula merah yang baik.
Bahan agar-agar gula merah
1 bungkus agar-agar tanpa warna
  200 ml santan
  200 gram hula merah dan iris halus
  600 ml air
Cara Membuat Agar-Agar Gula Merah
Campur agar-agar,santan, gula merah,dan air hingga rata.Kemudian masak dengan api kecil hingga mendidih sambil terus diaduk.
Tuang agar-agar ke dalam cetakan.Tunggu hingga uap panasnya hilang. Masukkan ke dalam lemari pendingin.Jika sudah mengeras sajikan.
Selengkapnya

Sabtu, 18 Januari 2014

Ayam Rica-rica Pedas

Kalian pasti kenal dengan masakan Ayam Rica-rica Pedas ini banyak di wilayah jogja karena waktu saya perna nongkrong ditempat lesenhan bersama teman anak kost-kostan,nah saya diceritakan sama temann saya di tempat ini banyak jenis masakan rica-rica,jadi saya penasaran dengan masakan di lesehan itu,ternyata gan masakan di sini memang sangat enak lezat,dan saya pesan ayam Rica-rica Pedas sedangkan teman saya yang lain juga pesan,rasanya itu gan sangat enak dan rasa pedasnya itu terasa banget di lidah gan,bikin ketagihan gan.Jadi agan-agan harus mencobanya juga,dan saya ingin memberi resep cara masak Ayam Rica-rica Pedas ini.

Bahan ayam rica-rica pedas:

  • 1 ekor ayam,potong potong
  • 1 buah jahe,digeprek aja
  • 2 batang sereh,dimemarkan aja
  • 8 lembar daun jeruk nipis
  • secukupnya gula,garam dan penyedap rasa
  • secukupnya minyak menumis
  • secukupnya air putih
Bumbu halus ayam rica-rica pedas:
4 siung bawang putih
4 buah bawang merah
20 buah cabai rawit merah
8 buah cabai merah besar
Cara membuat ayam rica-rica pedas:

  1. Panaskan minyak cukup banyak,goreng ayam hingga setengah matang, angkat,tiriskan.
  2. Sekarang panaskan minyak secukupnya untuk menumis,tumis semua bumbu halus,aduk aduk,masukan ayam nya aduk merata.
  3. Tambahkan air putih secukupnya,daun jeruk,jahe,dan sereh,aduk aduk lagi hingga merata.tunggu hingga ayam nya matang,dan bumbu meresap,angkat.
  4. Siapkan piring saji,isi dengan rica rica ayam,dan 1 piring lagi untuk nasi putih hangat.

Selamat Mencoba.....................................!

Selengkapnya

Udang Goreng Saus Madu Pedas

Waktu teman ane berulang tahun nah kami disitu di traktir sama teman kita makan-makan di suatu tempat lesehan,tempatnya itu sangat menarik gan,ternyata banyak menu masak udang yang lezat.
Jadi kami bersama teman lain menikmati msakan udang goreng saus madu,nah gan disini ane cuma ingin berbagi bagaimna cara membuat  udang goreng saus madu,mari gan di simak cara-caranya.




Bahan yang dibutuhkan:
  • 500 gr udang besar.Jenisnya,terserah selera.Yang saya pakai seh udang ukuran 55 bh/kg.
  • Minyak goreng secukupnya.
  • 1 buah jeruk lime/ nipis.
Bumbu udangnya:
  • 2 siung bawang putih.
  • ½ cm jahe.
  • Sedikit merica.
  • 1 sdt garam.
Haluskan jahe dan bawang putih,lalu campurkan semua bahan.
Bumbu sausnya:
  • 1 sdm madu.
  • 1/2 sdm saos tomat.
  • 1 sdm chilly saus yang ekstra pedas.
  • (tambahkan gerusan cabe rawit jika ingin pedas sekali)
  • ½ sdm saos tirem.
  • ½ sdm kecap asin.
Aduk semua bahan,hingga rata.
  • 1 buah bawang bombay,potong kotak-kotak kecil.
  • 1 siung bawang putih yang dicincang halus.
  • 1 sdt minyak wijen.
  • Garam secukupnya,bila dirasa kurang asin.
Cara membuatnya:
  • Udang gede. Buang kepalanya,lalu kerat punggungnya,dan keluarkan kotorannya.
  • Cuci dengan air bersih,lalu kucuri dengan jeruk nipis.
  • Diamkan sebentar,lalu cuci bersih lagi.
  • Lumuri dengan campuran bawang putih dan jahe halus dengan waktu secukupmya.
  • Panaskan minyak,hingga benar-benar panas.
  • Goreng udang dalam minyak panas.
Membuat saus:
  • Tumis bawang putih dengan bawang merah,hingga harum.
  • Masukkan campuran saus,didihkan hingga agak mengental,lalu masukkan udang.
  • Aduk rata,hingga semua udang sudah terbalut saus,dan matikan api.
  • Cicipi.Bila dirasa kurang asin,dapat ditambah garam,tapi hati-hati, karena udang peka terhadap garam.
  • Beri minyak wijen,dan aduk rata.

Selengkapnya

Bebek Cabai Hijau

Disetiap daerah pasti ada masakan namanya itu Bebek Cabai Hijau?
Begini gan waktu saya pertama datang di jawa timur saya perna mampir disuatu tempat kuliner ternyata banyak jenis makanan,tpi saya penasaran dengan makanan ini gan,ternyata enak banget,maka dari itu gan saya ingin berbagi resep cara masak Bebek Cabai Hijau.



RESEP MASAKAN BEBEK CABAI HIJAU

Bahan:
  1. 1 ekor bebek, potong 4 bagian
  2. 1 butir jeruk nipis,ambil airnya
  3. 1 sdm garam
  4. Minyak untuk menumis
  5. 150 gram cabai hijau,tumbuk kasar
  6. 100 gram tomat hijau,tumbuk kasar
  7. 3 lembar daun jeruk purut
  8. 2 lembar daun salam
  9. 1 batang serai,memarkan,potong-potong 2 cm
  10. 2 sdt garam
  11. 1 sdt gula pasir
Haluskan:
  1. 3 siung bawang putih,haluskan
  2. 7 butir bawang merah,haluskan
  3. 1 ibu jari jahe,haluskan
Cara Membuat Resep Masakan Bebek Cabai Hijau:
  1. Lumuri bebek dengan air jeruk dan garam,biarkan selama 15 menit.Cuci kembali.Kemudian kukus sampai keluar kaldu,angkat.Sisihkan.
  2. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum.Masukkan cabai hijau,tomat hijau,daun jeruk,daun salam,serai,garam dan gula pasir.
  3. Masukkan bebek kukus dan kaldunya.Aduk dengan bumbu sampai rata. Masak sambil ditutup sampai bumbu meresap.Angkat.
  4. Sajikan bersama nasi hangat,sambal dan setup sayuran.
SELAMAT MENCOBA

Selengkapnya

Jumat, 03 Januari 2014

Gudek Jogja

semenjak ane tinggal di jogja ane pertama kali makan gudek jogja itu pada malam hari,waktu itu ane sebelumnya penasaran apa itu makanan gudek.Ane diajak teman disuatu tempat yaitu namanya berada di Mallioboro,nah disitulah ane makan gudek,ternyata gan gudeknya tu enak banget dan hingga sekarang ini ane setiap makan gudek selalu ketagihan.
Gudeg (gudheg) adalah makanan khas dari Yogyakarta dan Jawa Tengah. Gudeg  terbuat dari nangka muda yang dimasak dengan santan,disajikan dengan nasi,kuah santan kental,ayam kampung,telur,tahu dan sambal goreng krecek.Tetapi dibalik rasanya yang enak,ternyata dibutuhkan waktu berjam-jam untuk membuat masakan ini.
Jadi begini gan kalau agan-agan maen atau berwisata ke yogyakarta ojo lali makan khas jogja yaitu makanan gudek aslih jogja.
Disini ane pengen mau ngasih tau resep cara buat gudek Nangka yang enak.

1.   GUDEG NANGKA:
Bahan dan bumbu:
  • 1 kg nangka yg tidak terlalu muda, potong-potong
  • 12 btr telur rebus (kupas kalau ingin bumbunya lebih meresap)
  • 1000 cc air kelapa atau 1 sdt cuka
  • 10 lbr daun salam
  • 8 iris lengkuas ½ x 8cm yg diiris menurut panjangnya
  • 200 gr gula merah,iris halus
  • 2000 cc santan,bikin dari 1 butir kelapa
Haluskan:

  • 15 siung bawang merah
  • 10 siung bawang putih
  • 4,5 sdt ketumbar
  • garam secukupnya
CARA MEMBUAT DAN MEMASAK GUDEG JOGJA ASLI DAN KOMPLIT:

  1. Siapkan panci yang beralas tebal,alaskan daun salam di dasar panci lalu letakkan di atasnya irisan lengkuas.Kemudian masukkan berturut turut potongan nangka muda,telur rebus,dan gula merah.
  2. Campur bumbu halus dengan 500 cc air kelapa atau cuka,aduk rata hingga larut lalu siramkan ke dalam panci.
  3. Tambahkan air kelapa secukupnya sebatas tinggi nangka dan telur menjadi agar terendam. Tutup panci rapat-rapat,masak diatas api sedang dan jangan dibuka dulu tutupnya sebelum 2 jam.Setelah 2 jam,buka tutupnya.Jika airnya sudah sedikit,angkat dulu telurnya dan sisihkan sementara agar tidak hancur.
  4. Masukkan santan,aduk-aduk dengan sendok kayu sambil menghancurkan potongan nangka.Masukkan kembali telurnya sampai sedikit terkubur dalam nangka. 
  5. Kemudian masak lagi dengan api kecil sambil diaduk sesekali sampai matang selama sekitar 3½ jam atau sampai santan habis dan gudeg berwana coklat kemerahan.
  6. Siramkan areh/kuah opor ayam kental di atas gudeg nangka ini secukupnya pada saat dihidangkan.
2.   OPOR AYAM TAHU
   
Bahan dan bumbu :

  • 2 ekor ayam,potong 8,goreng setengah matang
  • 4 buah tahu putih besar, potong 4, goreng
  • 2250 cc santan dari 3 butir kelapa ( pisahkan kental dan encer )
  • 4 sdt gula merah
  • 3 btg serai,memarkan
  • 6 lbr daun jeruk purut
  • minyak goreng untuk menumis
Haluskan:

  • 18 btr bawang merah
  • 18 siung bawang putih
  • 15 btr kemiri sangrai
  • 1 sdt ketumbar sangrai
  • 1,5 sdt jintan sangrai
  • 3 cm langkuas
  • garam secukupnya
CARA MEMBUAT OPOR AYAM TAHU:

  1. Tumis bumbu yang dihaluskan hingga harum lalu tuangi santan cair. Masukkan gula merah,serai,daun jeruk purut,didihkan.
  2. Masukkan ayam dan tahu yang telah digoreng sampai kuah tinggal setengah.Masukkan santan kental,timba-timba agar santan tidak pecah. Masak terus sampai santan agak mengental.
3.   SAMBAL GORENG KRECEK

Bahan dan bumbu:

  • 300 gr krupuk krecek khusus masakan (kalau yg untuk dimakan langsung sering hancur bila dimasak)
  • 200 gr kacang tolo,cuci bersih,tiriskan.
  • 50 gr cabe rawit besar warna merah,kuning dan hijau1 sdt asam
  • 2 ltr santan dari 1 butir kelapa (pisahkan yang kentalnya)
  • 3 lbr daun salam
  • 6 cm lengkuas,memarkan
  • 100 gr cabe merah besar,rebus,blender halus
  • 100 cc minyak goreng
  • garam secukupnya
  • gula merah secukupnya
Haluskan:

  • 12 btr bawang merah
  • 12 siung bawang putih
CARA MEMBUAT SAMBAL GORENG KRECEK:

  1. Cuci kacang tolo sampai bersih,tiriskan dan masukkan dalam air mendidih dipanci hingga terendam kurleb 5 cm diatasnya.Diamkan selama 2 jam, hingga kacang mengembang.
  2. Rebus kembali,didihkan selama kurang lebih 10 menit (tambahkan airnya hingga tetap terendam air 5 cm diatasnya).
  3. Tiriskan dan bilas dengan menyiramkan air sampai bilasannya jernih.
  4. Rendam krecek dgn air biasa hingga lunak,peras dengan kedua telapak tangan saling menggengam agar krecek tidak hancur.Bilas dan peras lagi beberapa kali dengan cara yang sama,sampai keluar semua minyak yang coklat kehitaman dan airnya jernih.
  5. Tumis cabe merah halus dengan 100 cc minyak goreng,hingga minyaknya keluar dan berwarna merah menyala,sisihkan.
  6. Tumis bumbu yang dihaluskan dengan sedikit sisa minyak tumisan cabe sampai harum,masukkan serai,daun jeruk purut.
  7. Tuangi santan cair,didihkan,bubuhi garam dan gula.
  8. Masukkan Kacang tolo,masak sampai matang,kemudian masukkan kreceknya dan santan kental.
  9. Timba-timba agar santan tidak pecah,setelah agak mengental masukkan cabe rawit.
  10. Masak terus sampai kuah mengental,dan minyak berwarna merah cerah mengambang dipermukaan.
Selengkapnya

Kamis, 02 Januari 2014

Rendang Ayam Bumbuh.

Rendang adalah masakan khas Padang sumatera Barat.Ya,rendang dapat dibuat dari bahan daging sapi,maupun daging ayam.Kelezatan rendang terletak pada rempahnya,di tambah prosesnya yang lama ini menghasilkan cita rasa yang sungguh nikmat.
Baki akang-akang berwisata atau jalan-jalan kekota padang jangan lupah mampir dirumah mkan padang.
Disini ane cuma berbagi resep kepada kalian semua cara membuat rendang  ayam bumbuh.

Bahan :

  • Ayam 500 gram, potong potong.
  • Santan 1 liter,dari 2 butir kelapa.
  • Asam kandis 2 buah.
  • Daun kunyit 2 lembar.
  • Daun jeruk 2 lembar.
  • Serai 1 batang,memarkan.
  • Gula pasir 1 sendok teh.
  • Garam secukupnya.
  • Minyak goreng 2 sendok makan.
  • Bawang merah goreng 2 sendok makan.

Bumbu Halus :

  • Cabai merah 15 buah.
  • Bawang merah 8 butir.
  • Bawang putih 6 siung.
  • Kemiri 2 butir,sangrai.
  • Kunyit 3 cm.
  • Lengkuas 5 cm.
Cara membuat:
  1. Panaskan minyak,tumis bumbu halus hingga harum.Angkat.
  2. Campur bumbu halus,asam kandis,serai,daun kunyit,daun jeruk dan serai dengan santan.Rebus sambil diaduk hingga mendidih.
  3. Masukkan ayam,gula dan garam.Masak diatas api sabil diaduk hingga salam menyusut.
  4. Angkat dan sajikan dengan sajian bawang merah goreng.
Selengkapnya

Tempe Penyet Sambal Kecap

Didaerah yogyakarta bagi agan-agan yang hoby makan tempe penyet banyak sekali terdpat dikota ini yang termasuk alamatnya di jl.paris distu tempe penyetnya sangat enak.
Ditempat itu ane makan tempe penyet sambal kecap bersama teman,awalnya ane juga penasaran eh ternyata emang benar gan apa yang dibilang teman ane tadi gan.
Makanya gan ane kasih resep cara membuat tempe penyet sambal kecap.

Bahan-bahan

  • 1 papan Tempe,potong2
  • 50 ml Kecap Manis Bango
  • Garam
  • Air
  • Minyak
Bumbu Halus
     10 buah Cabe Rawit
     1 siung Bawang Putih
     2 siung Bawang Merah
Cara Membuat
1.Goreng tempe setengah kering,sisihkan
2.tumis bumbu halus sampai harum,masukkan tempe,kecap manis bango,air dan garam.Masak sampai air menyusut.Sajikan dengan nasi putih.

Selengkapnya
 
© Copyright 2014 Aneka Masakan | Powered by Blogger.com.